Nama-nama seperti Tuhan dan Syaiton hanyalah beberapa pemilik nama unik saja yang menghebohkan publik baru-baru ini. Namun, apa jadinya jika nama lain juga bertemu jadi satu?
Netter telah menemukan beberapa nama unik lainnya seperti Dono Kasino Indro, Satria Baja Hitam, Minal Aidin Wal Faidin, Dont Worry dan Selamat Dunia Akhirat. Unik dan lucunya nama-nama mereka tersebut kemudian digabungan dalam sebuah meme.
Identitas nama Tuhan dijejerkan dengan Syaiton kemudian Dono Kasino Indro dan Satria Baja Hitam dijadikan judul film. Sedangkan identitas nama Minal Aidzin Wal Faidin, Dont Worry dan Selamat Dunia Akhirat menjadi kata yang diucapkan keduanya.
Setelah ketujuh nama tersebut bertemu, maka inilah hasil dari kreatifitas meme tersebut. "Ketika Tuhan bertemu Syaiton dan menonton film Dono Kasino Indro juga film Satria Baja Hitam kemudian ucapkan Minal Aidzin Wal Faidin maka Dont Worry semua akan Selamat Dunia Akhirat."
Tak berhenti di situ, dalam kolom komentar ternyata salah satu netter juga menemukan nama unik lainnya yakni Royal Jelly. Bagaimana, apakah masih ada nama unik lainnya yang ingin bergabung?
0 komentar :
Posting Komentar